Gabriel Jesus pemain tahun kelahiran 1997, yang kemarin mempertimbangkan di pindahkan dari Man City ke Arsenal kini sudah mendapat kejelasan.
Dan Arsenal harus secepat mungkin untuk mencari pengganti yang baru di karenakan Alexandre Lacazette akan meninggalkan tim. Dan Gabriel Jesus adalah salah satu pilihan utama untuk menggantikan Alexandre Lacazette di Arsenal.
Sejak di tinggal oleh Pierre-Emerick Aubameyang, Arsenal hanya cuma punya satu pemain untuk mengisi bagian penyerang tengah yaitu Alexandre Lacazette, dan ada juga satu pemain muda, Eddie Nketiah yang cukup bersinar pada musim yang lalu.
Dan pada musim panas ini giliran Lacazette yang berpisah. “kontraknya sudah habis dan Lacazette akan kembali ke Lyon. Arsenal mungkin akan membeli salah satu pemain baru di bursa transfer pada musim panas ini. Dan ada beberapa nama masuk kedalam daftar dan dengan satu pilihan yang realistis dan ambisi besar adalah seorang Gabriel Jesus.
Dan kebetulan sekali Gabriel Jesus belum memperpanjang kontrak di Manchester City yang akan habis pada musim panas di tahun 2023. Jika Man City tidak mau kehiangan seorang pemain asal Brasil itu dengan cuma-cuma, mungkin menjualnya di musim panas ini akan menjadi suatu langkah yang tepat.
Manchester City pun sudah mendatangkan dua pemain baru. Dan mereka adalah Erling Haaland dan juga Julian Alvarez, yang akan menggantikan posisiĀ Pierre-Emerick dan Gabriel Jesus.
Gabriel Jesus juga memiliki sebuah hubungan yang baik dengan manajer Arsenal, yaitu Mikel Arteta. Arteta dulunya ikut memoles potensi dan keahlian Jesus pada waktu menjadi asisten manajer di Pep Guardiola.
Arsenal juga menawarkan gaji yang lebih besar untuk Jesus. Jesus akan dibayar 3,4 miliar per pekan, sedangkan gajinya di Man City hanya 1,9 miliar per pekan.
Arteta dia juga akan menjanjikan Jesus untuk mengisi skuad utama. Arsenal disinyalkan sudah menyetujui angka penjualan Jesus senilai 50 juta Pounds atau setara dengan 906 miliar rupiah yang akan dibayar secara bertahap. Dan mungkin Gabriel Jesus akan ke Arsenal hanyalah tinggal beberapa waktu mendatang.
(SP)

