Italia membuka kans melaju ke babak empat besar UEFA Nations League. Di pertandingan kelima, Italia menang dua gol tanpa balas atas Polandia.
Dalam laga yang dilangsungkan di Stadion Mapei, Senin (16/11/2020) dini hari WIB tadi, Italia memperoleh kans perdana pada menit keenam melalui aksi Andrea Belotti, tapi tendangan striker asal Torino itu masih melayang dari gawang.
Satu menit kemudian, Federico Bernardeschi melakukan tendangan dari luar kotak penalti, tapi usahanya bisa dihadang oleh penjaga gawang Wojciech Szczesny.
Italia memperoleh hadiah penalti pada menit ke-26 setelah Grzegorz Krychowiak melakukan pelanggaran terhadap Belotti di dalam kotak penalti. Jorginho ke depan menjadi penyepak dan berhasil mengalahkan Szczesny. Italia unggul 1-0.
Dengan memimpin satu gol, Italia coba terus menyerang. Belotti kembali memperoleh kans setelah menyambut operan Lorenzo Insigne pada menit ke-35, namun sepakan yang dilepaskannya masih melayang.
Francesco Acerbi melakukan sundulan tapi belum membuahkan hasil. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Polandia masih dalam tekanan. Kali ini Nicolo Barella yang memberikan ancaman ke jala Szczesny pada menit ke-49. Namun tembakannya masih belum mengarah ke gawang. 10 menit kemudian, Insigne melakukan tembakan jarak jauh yang sudah tepat ke sasaran, tapi bisa dihalau oleh Szczesny.
Domenico Berardi memperoleh kans di menit ke-66, namun sepakannya tidak membuahkan hasil.
Polandia harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-77 usai Jacek Goralski menerima kartu kuning kedua dari wasit karena melakukan pelanggaran terhadap Belotti.
Dengan unggul jumlah pemain, Italia terus bermain menekan. Hasilnya sangat oke, mereka bisa menggandakan keunggulannya pada menit ke-83. Kali ini giliran Berardi yang mencatatkan namanya di papan skor usai menyambut operan dari Insigne.
Di sisa waktu babak kedua di laga ini, tidak ada gol tambahan tercipta lagi. Skor beakhir 2-0 untuk Italia atas Polandia.
Dengan tambahan tiga poin ini membawa Italia ke posisi pertama klasemen Grup A dengan mengoleksi sembilan angka dalam lima pertandingan yang sudah dijalaninya dan membuka kans melaju ke semifinal. Sementara Polandia harus ke posisi ketiga dengan raihan tujuh angka. (As)

