AS Roma berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 atas Empoli diĀ Olimpico dalam laga lanjutan Serie A, Selasa (12/3/2019) dini hari WIB. Kemenangan ini menandai kehadiran Claudio Ranieri melatih Giallorossi untuk pertama kali di musim ini.
Claudio Ranieri tiba usai AS Roma memberhentikan Eusebio Di Francesco. Ini adalah periode kedua The Tinkerman melatih I Lupi usai sebelumnya pernah membesut pada tahun 2009 hingga tahun 2011.
Pertandingan perdananya membuahkan hasil dengan menaklukkan Empoli dengan skor akhir 2-1. Dua gol Giallorossi dicetak oleh Stephan El Shaarawy dan Patrik Schick. Empoli sempat mencetak gol balasan lewat gol bunuh diri Juan Jesus.
Menghadapi Empoli di depan pendukungnya sendiri pada hari Selasa dini hari WIB tadi, Roma telah memimpin 1-0 kala pertandingan baru berlangsung sembilan menit. Stephan El Shaarawy menciptakan gol usai melakukan tendangan kaki kanan dari jarak jauh.
Keunggulan itu tidak bertahan lama. Empoli bisa mencetak gol penyama pada menit ke-12 melalui gol bunuh diri tandukan Juan Jesus. Empoli hampir berbalik memimpin pada menit ke-12. Bola hasil tendangan Manuel Pasqual dari tembakan bebas mengenai tiang jala.
Roma mencoba tampil terbuka untuk melancarkan serangan ke pertahanan tim tamu. Kans tercipta pada menit ke-28 kala bola tandukan Patrick Schick sedikit melenceng dari gawang.
Schick akhirnya benar-benar mencetak gol pada menit ke-33. Gol diperoleh setelah menyepak bola hasil operan silang Alessandro Florenzi dengan kepala. Gol ini mengantarkan Roma memimpin 2-1 yang sekaligus bertahan sampai turun minum.
Memasuki paruh kedua, Empoli lebih agresif dalam menyerang Roma. Ada dua tendangan Rade Krunic dari dalam kotak terlarang yang masih melenceng dari jala. Roma harus tampil dengan 10 pemain pada menit ke-80. Florenzi mendapatkan kartu kuning kedua usai melakukan pelanggaran terhadap Ismael Bennacer.
Empoli sempat bisa mencetak gol penyama melalui aksi Krunic pada menit ke-86. Namun gol itu dianulir wasit usai kembali melihat VAR bahwa ada pemain Empoli yang terlebih dulu melakukan handball sebelum bola disambut Krunic.
Empoli terus menyerang pada sisa waktu babak kedua di laga ini. Sementara itu Roma terlihat lebih banyak bermain bertahan. Tidak ada gol tercipta sampai pertandingan selesai dan Roma mengakhiri laga dengan skor akhir 2-1.
Dengan hasil akhir ini maka Roma masih gagal mendekati Inter Milan. Roma kini masih berada di peringkat kelima klasemen sementara Serie A dengan mengoleksi 47 angka, terpaut tiga poin dari Inter yang berada di urutan keempat klasemen. Sedangkan Empoli masih berada di urutan ke-17 klasemen dengan koleksi 22 angka, hanya unggul satu poin dari zona merah.
Di laga lainnya, Napoli cuma bisa bermain seri 1-1 kontra Sassuolo. Hasil imbang ini bikin Napoli kian terpaut jauh dari Juventus yang berada di puncak klasemen.
Napoli bermain diĀ Stadion Mapei untuk berhadapan dengan Sassuolo, di giornada ke-27 Serie A. Pertandingan ini berlangsung ketat di awal menit babak pertama.
Kans perdana di pertandingan ini baru tercipta di menit ke-13. Tendangan Amadou Diawara dari luar kotak penalti masih melayang dari jala Sassuolo. Sassuolo lalu gantian menyerang di menit ke-22. Jeremie Boga melakukan tendangan dari tepi kotak terlarang, tapi usahanya masih melayang dari jala David Ospina.
Partenopei nyaris saja menciptakan gol di menit ke-29. Operan jitu Adam Ounas diterima Lorenzo Insigne di kotak terlarang. Kapten pemain Napoli itu lalu melakukan tendangan yang masih bisa diantisipasi oleh Gianluca Pegolo.
Kedua tim jarang memperoleh kans di lima menit akhir paruh perdana. Sampai babak pertama selesai, kedudukan 0-0 bertahan hingga turun minum.
Di paruh kedua, Sassuolo bisa membuka keunggulannya lebih dulu di menit ke-52 melalui aksi Dominico Berardi. Striker internasional Italia itu melakukan tendangan keras dari dalam kotak yang tidak bisa dihalau oleh David Ospina.
Terpaut 0-1, Napoli berjuang bermain lebih menekan untuk mencetak gol balasan. Pada menit ke-58, mereka menekan melalui tandukan Kalidou Koulibaly memaksimalkan tendangan sudut Dries Mertens yang masih melenceng.
Serangan yang dilakukan Napoli kian menekan di menit-menit akhir babak kedua. Di menit ke-75, Pegolo berhasil menyelamatkan gawangnya dari kebobolan. Penjaga gawang Sassuolo itu menghadang tendangan keras Diawara dari jarak jauh.
Upaya tidak kenal capek tim besutan Carlo Ancelotti akhirnya menemui sasaran di menit ke-86. Memaksimalkan bola liar, Lorenzo Insigne melakukan tendangan tepat ke sudut jala Sassuolo. Usai itu tidak ada gol tercipta hingga laga selesai. Skor berakhir 1-1 untuk kedua tim.
Hasil seri ini bikin Napoli kini kian terpaut jauh dari Juventus. Napoli berada di urutan kedua klasemen dengan koleksi 57 angka. Takluk 18 poin dari Juventus. Sedangkan hasil ini bikin Sassuolo tetap di peringkat ke-12. Sassolo saat ini memiliki 32 angka dalam 27 pertandingan. (As)

