Pemain legendaris Kolombia Faustino Aprilla memberikan saran ke James Rodriguez. Menurutnya, James lebih cocok tampil di Manchester United.
James Rodriguez kabarnya akan pergi dari Real Madrid di bursa transfer musim panas nanti. Pemain berumur 28 tahun itu ingin pergi karena tak masuk dalam rencana manajer Los Blancos, Zinedine Zidane, pada musim baru nanti.
Kendati sempat dihampiri cedera, James hanya tampil sebanyak 13 laga di semua ajang yang dilewatinya pada musim ini. Dia hanya empat kali bermain menjadi pemain inti di La Liga Spanyol dan satu kali di ajang Liga Champions.
Dengan kabar seperti itu tentu menarik perhatian beberapa klub besar Eropa yang ingin mendapatkan tanda tangan James seperti Everton, Juventus dan Napoli serta Manchester United. Asprilla berharap James akan bermain di tim yang benar-benar tertarik dengan dia. Jika bisa, Asprilla ingin juniornya tersebut bermain di klub yang bermarkas di Old Trafford.
“James perlu bergabung dengan sebuah klub yang mana bisa memberikan satu tempat di tim skuad dan di mana manajernya tertarik dengan dia untuk terus memberikan kesempatan tampil yang rutin. Dengan kualitasnya, dia dapat tampil di klub manapun,” kata Asprilla.
“Saya mendengar kabar bahwa ada beberapa klub Eropa yang siap menggaetnya jika Real Madrid siap melepasnya di bursa transfer musim panas nanti. Tapi menurut saya, dari beberapa klub yang disebutkan di atas itu, saya lihat James lebih layak bermaiin di Manchester United,” lanjutnya.
“United sudah lama tidak pernah memenangkan gelar juara, jadi mereka pasti sudah haus gelar. Maka itu mereka tentu ingin memperbaharui timnya menjadi lebih kuat. Jadi saya sarankan James lebih baik memilih bergabung ke klub yang benar-benar ingin meraih kesuksesan dan bisa memberikan jaminan alias satu tempat di tim skuad,” ungkapnya lagi.
“United punya beberapa pemain ciamik seperti Juan Mata, yang gaya bermainnya yang hampir sama dengan James. Saya rasa James akan dengan mudah beradaptasi di sana jika memang bergabung ke klub besar Inggris itu,” ucap Asprilla.
Di samping ini ada tambahan berita lainnya, Chelsea kabarnya siap melego dua pemain belakangnya yang bermain di posisi bek kiri. Kedua pemain itu adalah Emerson dan Marcos Alonso.
Dikutip dari media-media Inggris, diberitakan dua bek itu akan dilego ke Italia. Inter Milan dan Juventus terlihat tertarik untuk menggaetnya. Yang serunya, kedua manajer tim itu adalah eks pelatih Chelsea yakni, Antonio Conte dan Maurizio Sarri, yang mana kedua pelatih itu sudah tahu kemampuan Emerson dan Marcos Alonso.
Maurizio Sarri ketika membesut Chelsea pada tahun 2018 tertarik dengan penampilan Emerson. Emerson pun bermain di sektor kiri dengan torehan 52 laga dan memberikan gelar Piala Liga Eropa.
Sementara itu Marcos Alonso yang bermain di Chelsea pada tahun 2017 dari Fiorentina, dapat dikatakan menjadi pemain andalan di bawah asuhan Antonio Conte. Bersama Conte, Alonso terlihat tampil oke dan sebagai pemain krusial.
Alonso telah tampil sebanyak 140 laga dengan mengoleksi 22 gol. Dia telah mencicipi trofi juara Liga Primer Inggris, gelar juara Liga Europa dan gelar juara Piala FA.
Namun Chelsea kabarnya hanya akan menjual kedua pemain itu dengan harga sesuai mereka. Emerson kabarnya akan dijual dengan nilai transfer 45 juta euro atau dapat murah andai ditambahkan dengan seorang pemain. Seperti contoh jika Juventus ingin menggaetnya, maka mereka harus melepas Alex Sandro.
Sementara Antonio Conte juga pasti ingin merekrut Alonso. Ditambahkan Conte telah memiliki Victor Moses di sektor kanan yang dulu juga merupakan teman satu tim Alonso di Chelsea. Akan tetapi sampai saat ini, belum ada pembahasan resmi. (As)

