Inggris terlebih dulu memastikan satu tiket melaju ke Piala Eropa 2020. Hasil ini didapatkan The Three Lions usai melibas Montenegro dengan skor telak 7-0.
Bermain di Stadion Wembley dalam pertandingan Grup A Kualifikasi EURO 2020, Jumat (15/11), Inggris bisa bermain mendominasi dari awal menit pertandingan. Mereka menorehkan ball posession hingga 66 persen.
Inggris terus menekan jala gawang Montenegro dengan serangan mereka. Dilansir dari media-media bahwa Inggris tercatat bisa melepaskan 14 tendangan dengan 11 di antaranya mengarah ke gawang.
Hasilnya, Inggris bisa mencetak tujuh gol di pertandingan ini. Harry Kane sebagai pahlawan kemenangan Inggris dengan mencetak hat-trick di laga ini. Sementara Montenegro bukannya tidak ada kans, mereka punya tapi tidak bisa dimanfaatkan jadi gol.
Dengan kemenangan ini membawa Inggris memastikan satu tiket lolos ke Piala Eropa 2020. Kini Inggris berada di puncak klasemen Grup A dengan mengoleksi 18 angka dan memimpin tiga poin dari Republik Ceko yang berada di peringkat kedua klsaemen.
Di laga lainnya, Portugal meraih kemenangan besar kala meladeni Lithuania di laga lanjutan Kualifikasi EURO 2020. Cristiano Ronaldo tampil sebagai pahlawan dengan mencetak hat-trick dan sekaligus membawa Portugal menang 6-0.
Dalam laga grup B Kualifikasi EURO 2020 memperjumpakan Portugal kontra Lithuania di Stadion Algarve, Portugal, Jumat (15/1/2019) dini hari WIB tadi. Portugal telah memimpin dua gol di paruh perdana lewat dua gol Ronaldo.
Ronaldo langsung mencetak hat-trick di paruh kedua, usai Pizzi, Goncalo Paciencia dan Bernardo Silva ikut menciptakan gol dan memantapkan Portugal menang jadi 6-0.
Dengan hasil akhir ini maka Portugal kini berada di peringkat kedua Grup B dengan raihan 14 angka dan masih terpaut lima poin dari Ukraina yang berada di pucuk klasemen. Sedangkan Lithuania berada di dasar klsaemen dengan raihan satu angka.
Portugal masih belum memantapkan satu tiket melaju ke putaran final EURO 2020, mengingat Serbia masih menempel di peringkat ketiga dengan selisih satu angka. Portugal itu perlu menang di pertandingan terakhir kala menghadapi Luksemburg untuk mendapatkan tiket langsung ke putaran final. (As)

