Penjaga gawang AC Milan Gianluigi Donnarumma menyatakan striker yang paling dia takuti. Pemain itu adalah Cristiano Ronaldo yang kini memperkuat Juventus.
Seperti diketahui bahwa Cristiano Ronaldo bergabung ke Juventus dari Real Madrid di bursa transfer musim panas silam. Meski telah tidak belia lagi untuk seorang pesepakbola dunia, Ronaldo tetap terlihat tampil tajam.
Hingga saat ini di Liga Italia, Ronaldo telah tampil sebanyak 53 laga dengan mengoleksi 42 gol. Ronaldo telah dua kali kontra Milan. Hasilnya, dia telah mengantarkan Bianconeri meraih kemenangan. Satu gol yang dilesakkan Ronaldo ke dalam jala I Diavolo Rosso di Liga Italia.
Gol tersebut dilesakkan oleh Ronaldo di musim 2018/2019. Striker berusia 35 tahun itu menciptakannya di San Siro. Kiper Milan kala itu, Donnarumma.
“Saya telah bertemu dengan sejumlah striker tajam. Namun saya paling takut dengan Cristiano Ronaldo. Mungkin hampir semua orang tahu dengan performa dia di atas lapangan hijau. Dia memiliki gaya kecepatan berlari yang sangat cepat dan staminanya sangat luar biasa untuk melakukan adu sprint dengan pemain lawan,” ungkap Donnarumma.
“Apalagi ketajamannya di depan gawang lawan tidak perlu diragukan lagi. Saya pikir sungguh bahagia jika saya bisa bermain dengan dia di dalam satu tim. Semua orang juga pasti berharap juga ingin bermain bareng dengan dia,” tambahnya.
“Dia punya kualitas bermain dan punya segudang pengalaman bermain, ini tentu bagus yang mana bisa memberikan arahan kepada para pemain muda di klubnya. Saya tentu tidak sungkan jika memberikan pujian kepada dia, karena dia benar-benar seorang striker terbaik di Eropa dan dunia,” katanya lagi.
Pada musim ini, Donnarumma telah menorehkan 10 clean sheet dari 24 laga yang dilewatinya dengan berseragam Milan. Jalanya telah kebobolan sebanyak 30 gol. (As)

