Manchester City menelan kekalahan di kandang Newcastle United di giornada ke-24 Liga Primer Inggris. The Citizens kalah 1-2 dari The Magpies.
Di laga lanjutan Liga Primer Inggris yang digelar di St James’ Park, Rabu (30/1/2019) dinihari WIB tadi, Manchester City memimpin dengan cepat kala laga baru mau berjalan satu menit melalui aksi Sergio Aguero. The Citizens sepertinya akan menang gampang mengingat mereka tampil sangat mendominasi di laga ini, di mana mereka unggul penguasaan bola hingga 76 persen berbanding 24 persen milik Newcastle United.
Tidak hanya itu saja, City juga bikin 12 tendangan dengan empat di antaranya mengarah ke gawang. Sedangkan Newcastle hanya bisa melepaskan enam tembakan dan dua di antaranya yang mengarah ke gawang. Namun dua tendangan on target yang dimiliki tim tuan rumah itu semuanya membuahkan hasil di paruh kedua.
Newcastle bisa mencetak gol penyama kedudukan lewat aksi Salomon Rondon di menit ke-65. Matt Richie memantapkan kemenangan Newcastle menjadi 2-1 atas City melalui penalti di menit ke-80. Usai itu tidak ada gol tercipta lagi hingga laga selesai.
Dengan hasil akhir di laga ini maka bikin City tetap berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan mengoleksi 56 angka. Namun jarak empat angka dapat melebar jika pemimpin klasemen, Liverpool, bisa menaklukkan Leicester City pada dinihari nanti. Sementara itu Newcastle berhak naik ke peringkat ke-14 klasemen dengan koleksi 24 angka.
Kronologi Laga
Laga baru berlangsung 25 detik, City telah memecah kebuntuannya melalui gol Aguero. Diawali dari Raheem Sterling di tepi kotak terlarang memberikan umpan ke sisi kiri dan ditanduk balik ke depan jala oleh David Silva. Aguero dengan tendangan setengah voli merobek gawang Martin Dubravka.
Usai gol cepat itu, City tampil dominasi jalannya pertandingan dan tidak memberikan Newcastle mendapatkan kans bagus. Di menit ke-17, City sebetulnya menciptakan gol lagi melalui Aguero namun gol tersebut dianggap tidak sah oleh wasit lantaran Kevin de Bruyne terlalu cepat mengeksekutor sepakan bebas kendati wasit belum memberikan tanda isyarat untuk melakukan eksekusi itu.
Christian Atsu punya kans untuk tim tuan rumah di menit ke-22 namun tembakannya mengenai John Stones dan melambung di atas mistar. Setelah itu City terus melancarkan serangannya ke pertahanan tim tuan rumah dan hampir mencetak gol kedua di menit ke-44 kala Lorey Sane memperoleh umpan dari Danilo. Namun bek Newcastle bisa menghadangnya. Bola liar mengarah ke arah Silva namun masih belum berujung gol.
Menginjak paruh kedua, City lantas tampil menekan dan menyerang lagi. Tim tamu bikin kans emas di menit ke-49 kala Sane memberikan operan silang ke depan jala. Di sana sudah ada Sterling yang harusnya dengan gampang menyambar bola namun dia salah perhitungan dan jadinya tidak berujung gol.
Dubravka bikin penyelamatan krusial di menit ke-58 kala dia dengan susah payah menghalau tendangan melayang Silva. Bola rebound mengarah ke Sane namun dengan cepat dihadang. Newcastle akhirnya bisa mencetak gol balasan di menit ke-66 melalui Rondon yang melakukan tendangan voli di muka jala dan tidak dapat dihadang oleh Ederson.
Newcastle bisa berbalik memimpin di menit ke-80 lewat sebuah penalti. Penalti ini didapatkan tim tuan rumah usai Fernandinho melakukan pelanggaran terhadap Sean Longstaff di dalam kotak penalti. Ritchie yang maju sebagai algojo dan bisa mengalahkan Ederson melalui tendangan ke pojok kiri jala.
City berusaha untuk mencari gol balasan di 10 menit pamungkas laga, namun gagal hingga peluit panjang ditiupkan wasit tanda berakhirnya laga. Skor berakhir 2-1 untuk kemenangan Newcastle atas City.
Di laga lainnya, Manchester United gagal melanjutkan tren kemenangannya kala menghadapi Burnley di pekan ke-24 Liga Primer Inggris. The Red Devils ditahan imbang 2-2 dengan tim tamu.
Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, Rabu (30/1/2019) dinihari WIB tadi, United bermain dominasi atas Burnley. Statistik mencatatkan bahwa Setan Merah unggul ball posession hingga 74 persen berbanding 26 persen milik Burnley. Selain itu, The Red Devils bisa melepaskan 28 tendangan dengan sembilan di antaranya tepat ke sasaran.
Akan tetapi, gawang United malah kemasukan terlebih dulu lewat aksi Ashley Barnes di menit ke-51. Burnley lalu menggandakan keunggulannya di menit ke-81 melalui tandukan Chris Wood. United baru dapat menipiskan ketertinggalannya jadi 1-2 pada menit ke-87 melalui sebuah penalti yang dieksekutor oleh Paul Pogba. United lalu menyamakan kedudukan di menit ke-92 usai Victor Lindelof membobol gawang Burnley.
Dengan hasil imbang ini maka tren kemenangan United dengan Ole Gunnar Solskjaer terhenti. Dengan tambahan satu angka, United kini berada di peringkat keenam klasemen dengan koleksi 45 angka.Sedangkan Burnley naik ke posisi ke-14 klasemen dengan koleksi 23 angka. (As)

