Barcelona akan menghadapi Tottenham Hotspur di matchday 6 Liga Champions pada tengah pekan ini. Meski sudah lolos, Los Cules tetap akan membidik kemenangan.
Barcelona sudah memastikan diri melangkah ke babak 16 besar Liga Champions dengan menjadi juara grup B sejak matchday kelima. Pada pertandingan babak penyisihan grup pamungkas, Los Cules akan berhadapan dengan Tottenham Hotspur di Camp Nou pada tengah pekan ini atau tepatnya pada hari Rabu (12/12/2018) dini hari WIB nanti.
Tak ada lagi yang dibutuhkan, Barcelona bisa jadi akan memainkan para pemain mudanya atau pemain pelapis keduanya di laga kontra The Lilywhites. Akan tetapi, di sisi lain klub London Utara itu pasti akan tampil ngotot untuk mencari kemenangan demi memenangi finis sebagai runner-up dari Inter Milan, yang di pertandingan lainnya akan melawan PSV Eindhoven.
Sedangkan Barcelona punya rekor markas gemilang di Liga Champioins. Sejak dikalahkan Bayern Munich 0-3 pada bulan Mei 2013 lalu, Barcelona tak tertaklukkan hingga kini alias 28 laga yang sudah dilewatinya.
Barcelona tentu tak ingin catatan bagus itu lenyap begitu saja. Ditambahkan klub Catalans itu sedang dalam tren bagus setelah mencatatkan empat kemenangan secara beruntun.
“Jelas saja, kami ingin tampil seperti biasa untuk mencari kemenangan. Kami tahu kami sudah memastikan satu tiket melangkah ke babak 16 besar Liga Champions. Namun bukan berarti kami akan tampil lengah kala berhadapan dengan Tottenham Hotspur di laga terakhir penyisihan grup. Kami ingin mencatatkan sejarah dan terus menorehkan hasil bagus di markas kami,” ujar pemain Barcelona Gerard Pique.
“Kami tahu Spurs ingin mendapatkan hasil bagus, lantaran mereka sedang bersaing dengan Inter untuk mendapatkan tiket terakhir melaju dari babak fase grup. Itu kami tidak peduli siapa yang akan lolos, yang penting kami akan tampil sebaik mungkin. Mengenai siapa yang akan diturunkan di laga ini, itu tergantung pelatih kami,” tambahnya.
“Kami akan tampil seperti biasa yang kami mainkan. Kami juga tentu ingin menghibur para fans kami, apalagi laga ini dilangsungkan di markas kami. Jadi kami akan berusaha mendapatkan hasil positif,” katanya lagi.
Di samping ini ada tambahan berita lainnya, Barcelona meraih kemenangan telak 4-0 atas Espanyol di laga lanjutan La Liga Spanyol pada akhir pekan lalu. Empat gol Los Cules dicetak oleh Lionel Messi (dua gol) dan dua gol lainnya lewat Ousmane Dembele dan Luis Suarez.
Bermain di RCDE Stadium, Minggu (9/12/2018) dini hari WIB pada pertandingan giornada ke-15 La Liga Spanyol, Barcelona lantas tampil dominasi begitu laga dimulai. Barcelona lantas memecah kebuntuannya pada menit ke-17 melalui tendangan bebas.
Sepakan bebas ini didapatkan tim tamu usai pemain Espanyol melakukan pelanggaran terhadap Messi di luar kotak terlarang. Messi sendiri mengeksekusi tendangan bebas itu dan melepaskan tendangan tepat ke sasaran tanpa bisa ditepis oleh Diego Lopez.
Suarez hampir menambahkan keunggulan dua menit kemudian kala punya kans dari dalam kotak penalti. Namun tendangan yang dilepaskannya tidak bisa mengalahkan Lopez.
Barcelona menggandakan keunggulannya menjadi 2-0 atas Espanyol pada menit ke-26. Messi menggiring bola di tepi kotak terlarang, kemudian memberikan umpan kepada Dembele yang berada di sisi kiri. Setelah melakukan gerakan tipuan, Dembele mengirim bola ke dalam jala tim tuan rumah.
Espanyol bukannya tak ada kans bagus. Oscar Duarte sempat memiliki peluang emas pada menit ke-32, tapi tandukannya masih bisa diamankan oleh Marc-Andre ter Stegen. Barcelona gantian memberikan tekanna. Kali ini lewat tendangan voli Suarez yang meneruskan operan Messi empat menit kemudian, tapi bisa dihadang oleh Lopez.
Barcelona kembali mengancam pada menit ke-38. Tandukan Ivan Rakitic mengarah ke sasaran tapi bisa diredam oleh Lopez, sedangkan tendangan Messi menyambar si kulit bundar masih membentur tiang dan tidak berujung gol.
Menatap paruh perdana selesai, Barcelona menciptakan gol ketiga. Suarez menyambut operan jitu dari Dembele, kemudian mengirim bola ke dalam jala tanpa bisa ditepis Lopez. Skor 3-0 untuk keunggulan Barcelona bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Barcelona kembali memberikan ancaman kendati sudah unggul tiga gol. Messi mendapatkan peluang emas pada menit ke-58 kala dalam posisi satu lawan satu dengan Lopez, namun sepakannya bisa dihalau oleh penjaga gawang Espanyol itu.
Messi benar-benar bisa mencetak gol keduanya di laga ini. Tepatnya pada menit ke-65, Messi merobek gawang Espanyol. Dan gol kedua Messi kembali tercipta melalui tendangan bebas. Messi mengeksekusi tendangan bebas itu ke pojok kiri jala dan tidak bisa diredam oleh Lopez. Skor kini berubah menjadi 4-0 untuk keunggulan Barcelona.
Satu tendangan dari Philippe Coutinho pada menit ke-70, tapi masih dapat dihadang oleh penjaga gawang. Messi mencoba memanfaatkan bola muntah di depan jala, namun bisa diantisipasi oleh Lopez.
Espanyol sempat mencetak gol pada menit ke-72 melalui tembakan bebas, kala operan Sergio Garcia ditendang Duarte ke dalam jala. Namun wasit melihat Video Assistan Referee (VAR) dan menyatakan gol itu tidak sah lantaran si pemain terlebih dulu dalam perangkap offside.
Hingga laga selesai, tidak ada gol tercipta lagi. Skor berakhir 4-0 untuk kemenangan Barcelona atas Espanyol. Dengan tambahan tiga poin ini maka Barcelona kini tetap di posisi pertama klasemen sementara La Liga Spanyol dengan raihan 31 angka dalam 15 pertandingan yang sudah dijalaninya pada musim ini. Sedangkan Espanyol berada di posisi kesembilan klasemen dengan koleksi 21 angka.
Seusai laga ini, pelatih Barcelona pun mengaku puas dan senang dengan performa yang ditunjukkan para pemainnya di laga tersebut. “Ya, saya tentu gembira dan bangga dengan kemenangan ini. Bukan hanya mengamankan posisi kami di puncak klasemen, tapi para pemain kami bermain dengan sangat baik, di mana bisa mencetak empat gol dan tanpa kebobolan,” katanya setelah pertandingan selesai.
“Kemenangan ini tentu menjadi modal bagus untuk kami dalam menghadapi lawan berikutnya, di mana kami akan menjalani laga keenam fase grup Liga Champions kontra Tottenham Hotspur tengah pekan ini. Kami tentu ingin melanjutkan tren kemenangan kami dan saya berharap para pemain bisa terus mempertahankan performa terbaiknya,” tandasnya. (As)

