Penjaga Gawang Argentina Sergio Romero yang kini berusia 25 tahun dikabarkan akan dibawa oleh Klub Sampdoria dari Az Alkmaar. Sampdoria menginginkan jasa pemain Argentina itu yang kini berada dalam masa kontrak di Az Alkmaar.
Sampdoria dikabarkan akan segera mendapatkan jasa penjaga gawang itu dengan laporan nilai trasnfer berkisar €3,5 juta. Sebelumnya Sampdoria mencoba untuk mendatangkan Gianluca Curci namun Curci dikabarkan telah memastikan diri untuk bermain untuk klub Serigala Hitam AS Roma.
Sergio Romero memulai debutnya ketika berada di Racing Club de AVellanda pada tahun 2007 sebelum bergabung dengan klub Az Alkmaar pada akhir musim 2007. Romero bermain dengan klub Az Alkmaar hingga saat ini dan telah memberikan kontribusi besar untuk klub Az Alkmaar.
Romero juga telah memiliki pengalman tampil di tim nasional Argentina dengan rekor telah memimpin Argentina pada kompetisi Pemuda Amerika, piala dunia FIFA U-20 da juga pertandingan dan kompetisi bergengsi lainnya.

