Daniele de Rossi meminta gaji sebesar 6,5 Juta Euro per musim yang berkisar sekitar Rp. 78 Milyar per tahun. Pemain gelandang Italia itu dikabarkan akan habis kontraknya pada Juni 2012 dan Manajer klub AS Roma Giallorossi mengungkapkan bahwa dirinya tidak ingin kehilangan pemain gelandang, Daniele de Rossi.
AS Roma dikabarkan akan mencoba untuk mempertahankan pemain gelandangnya itu yang kini bergaji sekitar 4.5 juta Euro per tahun. De Rossi akan menjadi pemain dengan gaji tertinggi di AS Roma melebihi playmaker Francesco Totti yang telah melegendaris di AS Roma jika permintaan dari Daniele de Rossi ini dipenuhi oleh klub AS Roma.
Daniele de Rossi telah membuktikan dirinya sebagai pemain handal yang telah diincar juga oleh klub lain. Namun, Daniele de Rossi memilih untuk tetap bermain untuk AS Roma dan memberikan komitmennya kepada klub Italia itu.
Sebelumnya Daniele de Rossi diincar oleh klub klub Italia, Inggris, dan juga Spanyol. Klub klub yang mengincarnya antara lain adalah Inter Milan, Juventus, Chelsea, Manchester City, dan juga Real Madrid.

