Para fans Arsenal dan sejumlah pihak menyatakan keinginan mereka untuk menurunkan jabatan Arsene Wenger menangani Arsenal setelah hasil buruk yang menimpanya serta Arsenal sudah tidak pernah menjuarai gelar apapun selama enam tahun.
Namun sang pemilik klub Peter Hill-Wood Chairman menegaskan kepada publik bahwa posisi Arsene Wenger itu aman di jabatan pelatih, dan dia menyatakan bahwa Wenger lebih mengerti Arsenal lebih dari siapapun.
“Isu tersebut bener-bener omong kosong dan saya dan Wenger saat ini baik-baik saja dan kami merasa senang,” kata Hill-Wood.
Dan dia juga menyatakan bahwa Wenger puas dengan kedatangan pemain pada bursa tranfer lalu, Wenger lagi berusaha untuk membuat para pemain barunya beradaptasi dengan baik di Arsenal.
“Memang saya tidak tahu banyak tentang kemampuan pemain baru yang baru kami datangkan, namun saya yakin dan percaya mereka bisa meningkatkan kekuatan tim,” tandasnya

