Pemain Gelandang Spanyol Cesc Fabregas yang akhir akhir ini dikabarkan berkeinginan untuk hengkang ke Barcelona semakin frustasi dengan permasalahan transfernya. Fabregas telah lama membela Arsenal dan menjadi pemain bintang yang terkenal karena dibesarkan oleh Arsenal, bahkan dirinya diberikan tugas sebagai kapten dari tim Arsenal.
Namun, dirinya mengungkapkan bahwa dirinya berkeinginan untuk bermain di klub Barcelona yang telah diimpikannya sejak kecil. Barcelona sendiri telah memberikan penawaran kepada Arsenal dengan sejumlah uang dan juga telah menawarkan pertukaran pemain kepada Arsenal dengan nilai transfer sebesar 50 juta Pounds.
Meski berkeinginan untuk hengkang, Fabregas mengakui bahwa dirinya merasa frustasi karena dirinya selama ini telah diasuh oleh Arsene Wenger dan menjadi pemain bintang untuk klub Arsenal. Selama di Arsenal, Fabregas hanya pernah mendapatkan trofi piala FA dan belum pernah meraih gelar liga Inggris ataupun liga Champions.
Arsenal dan Fabregas harus menerima kekalahan bersaing dengan klub liga Inggris dan juga klub Eropa lainnya di liga Champions. Pada musim ini, Arsenal juga tersingkir dari kompetisi piala Carling dengan kekalahan atas Birmingham. Fabregas mengakui bahwa diirnya frustasi karena setelah sekian lama dirinya masih belum berhasil meraih gelar dan trofi bersama Arsenal.

