Penyerang asal Argentina yang kini membela klub Manchester City kembali mengejutkan media setelah absen pada sesi latihan bersama Manchester City hari ini.
Manchester City membenarkan hal tersebut bahwa Tevez kini telah kembali ke Argentina untuk menjenguk keluarganya namun kepergian dari Manchester City ini tidak diinformasikan terlebih dahulu kepada klub Manchester City. Hal tersebut membuat geram klub Manchester City yang akan memutuskan untuk memberikan sanksi berupa denda dua minggu gaji kepada Carlos Tevez.
Carlos Tevez yang mengalami perseteruan dengan Roberto Mancini itu sebelumnya langusng meninggalkan lapangan pada pertandingan melawan Bayern Munich. Tevez dikabarkan menolak untuk melakukan pemanasan seperti yang telah diminta oleh Roberto Mancini. Hal tersebut membuat Mancini marah yang kemudian memakinya. Tevez yang tidak menerima makian dari Roberto Mancini itu kemudian keluar meninggalkan stadium ketika pertandingan masih berlangsung.
Akibat perlakuannya itu, Tevez sebelumnya telah diberikan sanksi berupa larangan bermain dan juga sanksi berupa denda oleh klub Manchester City.

