Juan Mata kini telah resmi menjadi pemain Chelsea setelah tercapainya kesepakatan antara kedua belah pihak dengan kontrak selama 5 tahun. Valencia juga telah memberikan persetujuan untuk melepaskan Juan Mata ke Stamford Bridge. Juan Mata telah menjalani tes medis dan kini telah siap untuk diturunkan dalam pertandingan liga Inggris melawan Norwich nantinya.
Juan Mata dilaporkan telah menjalankan latihan bersama rekan rekan The Blues dan mengakui bahwa dirinya senang menjadi pemain Chelsea dibawah asuhan Villas-Boas. Juan Mata juga menjelaskan bahwa dirinya baik baik saja dan telah menjalani latihan pertama nya bersama skuad Chelsea.
Mata menjelaskan bahwa dirinya bergabung dengan klub Chelsea karena ingin meraih trofi dan juga penghargaan bersama klub Chelsea dan dirinya tidak akan melupakan klub Valencia yang telah menjadi tempat dia mengembangkan karir dan talentanya. Mata menjelaskan bahwa keputusannya untuk hengkang itu tidak mengurangi rasa hormatnya kepada klub Valencia.
Setelah empat musim membela klub Valencia, Mata yang telah bermain dalam 129 pertandingan itu bergabung dengan Chelsea dengan nilai transfer sebesar 20 juta Euro.

