Klub Serie-A Inter Milan secara resmi telah melepaskan Goran Pandev ke klub Napoli dalam status pinjaman. Pandev akan bermain di Napoli dengan kontrak pinjaman selama satu tahu dan telah diumumkan secara resmi oleh Napoli beberapa hari sebelumnya. Menurut kontrak pinjaman tersebut, Gaji dari Pandev akan ditanggung sebagian oleh Inter Milan sebesar Rp. 18.5 jt dalam satu tahun.
Kesepakatan antara kedua klub ini tercapai dan hal tersebut dikonfirmasikan oleh Presiden Napoli Aurelio De Laurentis. Pandev memulai karirnya di Serie-A pertama kali di klub Inter Milan yang dikabarkan didatangkan pada tahun 2001 namun Pandev belum pernah diturunkan pada pertandingan sampai tahun 2004.
Pertandingan pertama oleh Pandev di Italia adalah pada pertandingan Serie-B membela Spezia ketika Pandev dipinjamkan tahun 2002 dan bersama klub Serie-B itu, Pandev tampil dalam 22 laga dan berhasil mencetak 4 gol. Setelahya, Pandev kembali dipinjamkan ke klub Anconna dan tampil dalam 22 laga dengan 1 gol.
Pada saat membela Lazio pada tahun 2004 selama 4 musim, Pandev tampil dalam 134 laga dan berhasil mencetak 51 gol. Setelah itu Pandev kembali ke Inter Milan.

