Arsenal berhasil mengalahkan Udinese dengan skor tipis 1 – 0 pada leg pertama kualifikasi liga Champions namun hal tersebut belum membuat posisi Arsenal aman karena masih ada leg kedua yang harus dijalankan. Arsenal Unggul terlebih dahulu melalui gol dari Theo Walcott yang menerima umpan dari Aaron Ramsey. Ramsey berhasil lolos dari lini pertahanan Udinese dan menerima umpan dari Bacary Sagna.
Udinese juga membalas serangan dan mengancam gawang Arsenal pada menit ke-12 ketika Antonio di Natale yang melesatkan tendangan bebas dan mengarah ke gawang namun masih mengenai mistar gawang. Pada menit ke-26, Udinese kembali menggencarkan serangan bahkan Pablo Armero sempat hanya berhadapan dengan Szczesny namun tendangan dari Armero masih mengarah ke Szceszny.
Arsenal yang ditinggalkan oleh Cesc Fabregas dan juga beberapa pemain lainnya tampak kewalahan di lini tengah yang diisi oleh Aaron Ramsey dan Tomas Rosicky. Kondisi tersebut dimanfaatkan oleh Udinese sehingga membuat lini pertahanan dari Arsenal terus terancam.
Pada babak kedua, Thomas Vermaelen dkk semakin kewalahan dimana Di Natale terus mengancam gawang Arsenal namun masih mampu ditahan oleh bek bek Arsenal. Pada menit ke-60, Mauricio Isla melepaskan bola namun bola masih mengarah ke sisi kanan gawang. Udinese terus melancarkan serangan demi serangan sampai pada babak akhir namun lini pertahanan Arsenal masih mampu menghadang dan melakukan blokir dari penyerangan Udinese. Penyelamatan penyelamatan penting juga dilakukan oleh Szczesny.

