Darwin Gabriel Nunez Ribeiro yang biasa di panggil Darwin Nunez dikabarkan dua hari yang lalu, bahwa Benfica sudah terlebih dahulu menyatakan mereka telah melepas Nunez dengan biaya transfer awal senilai 75 juta Euro. Yang dimana pada hari Rabu tanggal 15/06/2022 dini hari Liverpool juga telah remi mengumumkan tetang perekrutan Darwin Nunez.
Dimana kabarnya Darwin Nunez sudah menanda tangani kontrak dalam jangka panjang, dimana kontrak bersama Liverpool itu hingga tahun 2028 mendatang, dan berniat untuk membuatnya semakin berkembang dengan mengasahnya menjadi suatu mesin pencetak gol yang berbahaya bagi lawannya.
Darwin Nunez mulai mencuri perhatian dengan performa permainannya semenjak dua tahun terakhir di Bencfica, dia adalah salah satu striker modern yang banyak terlibat dalam permainan tim yang membuktikan ahli dalam mencetak gol.
Manajer Liverpool bernama Jurgen Klopp juga berjanji bahwa dia akan berusaha semampunya untuk menggali dan meneluarkan potensi dimiliki Darwin Nunez dari Benfica. Kabarnya Benfica juga menambahan kalau dalam kesepakatan ini terdapat sejumlah klausul yang membuat Liverpool mampu membayar biaya tambahan sehingga jika ditotalkan mencapai 100 juta Euro jika di rupiahkan senilai 1,5 Miliyar.
Darwin Nunez pemain dengan tahun kelahiran 1999 itu yang bermain pada Premier League tentu membuat dirinya menjadi pengalaman baru. Klopp juga meminta kepada para fans Liverpool untuk bersabar menunggu meledaknya kabar dari Nunez dengan berbagai penampilan di lapangan hijau. Dikarenakan Liverpool sedang dalam proses pengenalan dengan Darwin. Meski demikian, Klopp juga berjanji bahwa dia akan selalu tetap berusaha semaksimal mungkin untuk mencoba membuat Darwin Nunez menjadi salah satu striker yang haus akan gol dan berkontribusi secara maksimal untuk Liverpool.
Darwin Nunez merupakan salah satu pemain yang berasal dari Uruguay yang berusia 22 tahun itu sempat mengatakan pada wawancara pertamanya saat di Liverpool “Saya sangat senang dan puas bisa berada disini, tepatnya di Liverpool. Klub ini masif. Dan menjadi suatu kebanggan saya bisa bergabung dan bermain di Liverpool. Saya juga senang bisa menjadi bagian di Klub ini.” (SP)